Sabtu, 10 Desember 2022

Review Webinar Launching Website Fiksi Islami

 


Review Webinar Launching Filmi

Tema : Bincang Literasi Fiksi Islami

Sub tema : Tips Asyik Menulis

18 Rabi'ul Akhir 1444 Hijriyah

13 November 2022 Masehi

Momentum Aq share artikel ini ke blog adalah kali pertama setelah Akun Google Ads aktif ^_^

Semoga berkah...


Bincang Tips Menulis Asyik

Bareng Filmi


Pagi yang cerah tapi sedikit mengkhawatirkan dengan mendungnya. Berharap bisa mengikuti acara Webinar via zoom hari ini.


Lumayan lancar aktivitas nyuci dan belanja ke pasar. Sesuai rencana jam 8.30 sudah standby gabung zoom tapi masih ditahan oleh Admin.

O iya, kan masih acaranya Panitia ^_^

Dah! Ambil keputusan memutuskan sambungan lalu mengamankan jemuran dari mendung. Perkiraan langit tertutup awan kelabu itu biasanya mau turun hujan. Daripada mengganggu jalannya acara, kan!?

Berbagi waktu juga untuk sarapan dan menyiapkan camilan.

Nyetel TV dengan channel lokal Nasional. Memaklumi diri suka pengalihan kalau ingin fokus dan mudah mengingat sesuatu itu dengan sesuatu hal juga. Maklumin!


Kurleb Jam 9.00 via zoom sudah tersambung. Admin masih tes dan coba bahkan cek tidak tunai dan sah tapi sesuai kondisi yang prima yang dipilih.

Jam 09.15 terpilih untuk dimulai acara kali ini.

Kak Rini, yang Aku baru tau dari perkenalan Kak Afra bernama Listyorini, A.Md (Desain Grafis) di Filmi berkenan membuka acara.


Namun acara diserahkan pada Host Kak Aisyah  Turriskiyah, S.E.sy ( Sekretaris Filmi)

Hampir lupa kalau sebelumnya ada pembacaan Ayat Al Qur'an dari Kak Nurul Afifah (Administrasi dan Keuangannya Filmi) QS. Ar-Ruum 21-26. Mengingatkan akan tanda-tanda Kebesaran Allah di muka bumi. Diantaranya penciptaan awal mula manusia dari tanah. Bahwa Kita diciptakan berpasangan, ditumbuhkan rasa kasih sayang dalam perbedaan bahasa, dan warna kulit. Penciptaan langit-bumi, perbedaan siang atau malam. Lalu ketika Kita diperlihatkan petir untuk mengingatkan adanya harapan maupun ketakutan. Allah juga menurunkan hujan untuk menumbuhkan bumi yang telah kering. Sama gambaran penghidupan itu seperti ketika masanya manusia dibangkitkan dari kubur dengan sekali panggil. Kesemuanya dalam kuasa Allah semata.


Kemudian 

Kak Aisyah menyapa Kak Asri yang paling awal memberikan materi.


Kurleb Jam 09.30 Kak Asri Istiqomah, S.Sos ( Redaksi Filmi non fiksi) menyampaikan pengertian menulis yakni menyampaikan apa yang kita rasa dalam bentuk tulisan


Kurleb Jam 10.06 Kak Riannawati, SS, MA (Redaksi Filmi untuk fiksi) Pemateri kedua gantian memperkenalkan diri


Lalu menyampaikan materi apa yang harus dilakukan kalau mau menulis. Dari awal sampai tulisan tersebut terbaca.


Ini yang ditunggu-tunggu!

Kata penyiar begitu!

Pimred Filmi Mbak Yeni Mulati, S.Si, MM (Afifah Afra)

Kurleb Jam 10.30 menyambangi sambil melakukan perjalanan. Subhanallah!

Beliau menyampaikan materi terkait dengan apa itu Fiksi Islami.

Memperkenalkan kembali para Dewan Redaksi Filmi terus para hidden talent  dari para peserta.

Aku juga mengenal nama -nama yang sudah tidak asing seperti Kak Riawani Elyta dan Kak Ratnani Latifah. Berikut peserta rapat saat berjumlah 53 peserta. Karena ada sesi berjumlah 59 peserta. Afwan yang belum kena screenshot.


Dilanjut dengan sesi tanya Jawab dimana pertanyaan dariku terlewatkan tapi chat obrolan sudah di-screenshot jadi rada lega rasanya.


Kesimpulan yang lumayan mendadak namun Semoga tidak mengurangi apa yang telah disampaikan para pemateri.

🙏

SALAM LITERASI !






YunW*

Boyolali, jelang Midnight 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar anda adalah perhatian untuk blog ini
Semoga Bermanfaat...
Terima kasih atas kunjungannnya...